Wujudkan Pelayanan Prima, Lapas Perempuan Gorontalo Ikuti Sosialisasi Melalui Daring

WhatsApp Image 2024 03 01 at 16.18.52 1

Gorontalo - Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas III Gorontalo mengikuti Sosialisasi Budaya Pelayanan Prima melalui daring yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Kemenkumham Gorontalo, Jumat (1/3).

WhatsApp Image 2024 03 01 at 16.18.52 2

Bertempat di ruang layanan kunjungan terbuka, sosialisasi ini diikuti oleh Kalapas Perempuan Kelas III Gorontalo Meita Eriza, para Pejabat Struktural, Pegawai Staf dan Regu Pengamanan.

Sosialisasi yang menghadirkan narasumber dari pihak ketiga yaitu BRI Cabang Gorontalo tersebut dipimpin oleh Kepala Divisi Administrasi Kantor Wilayah Kemenkumham Gorontalo, Veiby S. Koloay.

WhatsApp Image 2024 03 01 at 16.18.52 3

Kadiv Administrasi, Veiby, menyampaikan bahwa dalam perjalanan tugas pokok dan fungsi, kita perlu terus melakukan perbaikan-perbaikan baik dari sisi fasilitas maupun dari metode pelaksanaan pelayanan kepada masyarakat.

"Apa yang disampaikan dalam sosialisasi ini agar diikuti dengan serius dan dipahami, agar supaya pelayanan yang kita berikan semakin hari semakin baik, ada peningkatan dan tentu yang menjadi tujuan utama yaitu mewujudkan pelayanan yang prima," tuturnya.

WhatsApp Image 2024 03 01 at 16.20.01

Budaya pelayanan prima sendiri menjadi salah satu upaya dalam mewujudkan reformasi birokrasi untuk menjawab tuntutan masyarakat di dalam memenuhi harapan dan kebutuhan dalam pelayanan. (Humas LapuanGo!)

map

logo besar kuning
 
LAPAS PEREMPUAN KELAS III GORONTALO
KANWIL KEMENKUMHAM GORONTALO

Jl. Sude Kau Kelurahan Hutuo Kecamatan Limboto Kabupaten Gorontalo (96213)
0435-8522525

Email Satuan Kerja
lp.perempuan.gorontalo@gmail.com 

Email Aduan
lp.perempuan.gorontalo@gmail.com 

Hari ini230
Kemarin422
Minggu ini230
Bulan ini6340
Total 53846

20-05-2024