Resmikan Dapur Sehat, Ketua TP PKK Provinsi Gorontalo : Saya Senang Hadir Disini

WhatsApp Image 2023 09 19 at 14.54.26 2

Gorontalo - Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas III Gorontalo menggelar peresmian dapur sehat. Dapur sehat ini diresmikan langsung oleh Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Gorontalo Fima Agustina bersama Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Gorontalo Heni Susila Wardoyo.

Didampingi oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Bagus Kurniawan dan Kalapas Perempuan Kelas III Gorontalo Meita Eriza, peresmian dapur sehat yang merupakan tindak lanjut atas himbauan Direktur Jenderal Pemasyarakatan Reynhard Silitonga ini ditandai dengan pengguntingan pita.

Ketua TP PKK Provinsi Gorontalo, Fima Agustina, menyampaikan perasaan senang hadir pada kesempatan ini karena bisa melihat secara langsung kondisi dan aktivitas dari para warga binaan perempuan yang ada di Lapas Perempuan Gorontalo.

"Saya tadi melihat kedalam blok hunian, terlihat dari para warga binaan banyak memasuki usia produktif yang artinya masih sangat bisa untuk memberikan sumbangsinya kepada bangsa dan negara melalui karyanya," ujar Fima.

Lebih lanjut, Ia juga menyampaikan misi datang ke Lapas Perempuan Gorontalo yaitu untuk menjalankan program PKK dengan memberikan pembinaan keterampilan dan kemandirian kepada para warga binaan.

"Rencananya kami tidak hanya sebatas memberikan pembinaan akan tetapi memastikan agar binaan yang diberikan benar-benar diberdayakan dan berkelanjutan sampai mereka bisa lebih kreatif, produktif dan tentunya ada income yang didapat," tambahnya.

Fima juga mengapresiasi atas komitmen yang ada dari jajaran Kanwil Kemenkumham Gorontalo dan Lapas Perempuan Gorontalo untuk terus memberdayakan dan memaksimalkan potensi-potensi yang ada dari para warga binaan yang sedang menjalani masa pidana di dalam Lapas. (Humas LapuanGo!)

WhatsApp Image 2023 09 19 at 11.55.57

WhatsApp Image 2023 09 19 at 14.54.26

WhatsApp Image 2023 09 19 at 14.54.26 1

map

logo besar kuning
 
LAPAS PEREMPUAN KELAS III GORONTALO
KANWIL KEMENKUMHAM GORONTALO

Jl. Sude Kau Kelurahan Hutuo Kecamatan Limboto Kabupaten Gorontalo (96213)
0435-8522525

Email Satuan Kerja
lp.perempuan.gorontalo@gmail.com 

Email Aduan
lp.perempuan.gorontalo@gmail.com 

Hari ini145
Kemarin422
Minggu ini145
Bulan ini6255
Total 53761

20-05-2024