Dorong Produk UMKM LapuanGo!, Lapas Perempuan Gorontalo Lakukan Audiensi Dengan BI Provinsi Gorontalo

WhatsApp Image 2024 03 26 at 14.22.04 2

Gorontalo - Dalam rangka mendorong program pembinaan dan produk UMKM Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang lebih berkualitas, Kalapas Perempuan Kelas III Gorontalo, Meita Eriza, melakukan audiensi Bersama Bank Indonesia (BI) Perwakilan Provinsi Gorontalo, Selasa (26/3).

WhatsApp Image 2024 03 26 at 14.30.04

Didampingi Kasubsi Pembinaan, Sri Meriyanti Ma'ruf, dan jajaran, Audiensi pertama yang dilakukan Lapas Perempuan Gorontalo dengan Bank Indonesia ini mengagendakan pembahasan program pembinaan dan peluang kerjasama dalam upaya Transformasi Digital bagi UMKM Lapas Perempuan Gorontalo.

WhatsApp Image 2024 03 26 at 14.22.04 1

Kalapas Perempuan Gorontalo, Meita Eriza, menyampaikan bahwa Lapas Perempuan Gorontalo sangat memerlukan kolaborasi dari beberapa stakeholder salah satunya adalah Bank Indonesia Perwakilan Gorontalo dalam mewujudkan dan mendukung program kementerian untuk menjadikan Lapas Perempuan Gorontalo sebagai Lapas industri.

WhatsApp Image 2024 03 26 at 14.22.04 3

Lebih lanjut, Ciptoning Suryo Condro sebagai Deputi Kepala Perwakilan mewakili Kepala Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Gorontalo menjelaskan beberapa poin penting terkait Kurasi Bank Indonesia Terhadap UMKM Binaan diantaranya tahun awal memulai usaha, fokus utama produk yang menjadi produk unggulan, legalitas dan pengemasan produk serta keberlanjutan usaha hingga produk yang akan di ekspor. (Humas LapuanGo!)

map

logo besar kuning
 
LAPAS PEREMPUAN KELAS III GORONTALO
KANWIL KEMENKUMHAM GORONTALO

Jl. Sude Kau Kelurahan Hutuo Kecamatan Limboto Kabupaten Gorontalo (96213)
0435-8522525

Email Satuan Kerja
lp.perempuan.gorontalo@gmail.com 

Email Aduan
lp.perempuan.gorontalo@gmail.com 

Hari ini232
Kemarin422
Minggu ini232
Bulan ini6342
Total 53848

20-05-2024