Tingkatkan Kinerja Organisasi, Lapas Perempuan Gorontalo Ikuti Sosialisasi Penilaian Mandiri Atas AKIP

WhatsApp Image 2023 07 18 at 13.05.06

Gorontalo - Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas III Gorontalo mengikuti Sosialisasi Penilaian Mandiri atas Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (AKIP) Tingkat Kantor Wilayah dan UPT Kementerian Hukum dan HAM Tahun 2023, Selasa (18/7).

Diselenggarakan oleh Sekretariat Jenderal Kemenkumham RI, giat ini diikuti secara virtual oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas III Gorontalo Meita Eriza, Pejabat Struktural serta perwakilan Pegawai Staf.

Sosialisasi ini dilaksanakan menindaklanjuti Surat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi nomor : B/732/AA.05/2022 tanggal 6 Desember 2022 hal Hasil Evaluasi Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (AKIP) tahun 2022.

Salah satu rekomendasi Hasil Evaluasi Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (AKIP) tahun 2022 dimaksud yaitu mendorong lnspektorat Jenderal melakukan evaluasi akuntabilitas kinerja sampai ke Unit Kerja terkecil untuk menumbuhkan budaya kinerja yang mampu meningkatkan kinerja organisasi.

Dalam kesempatan ini juga dijelaskan beberapa poin penting terkait dasar hukum, latar belakang, maksud dan tujuan, ruang lingkup, tata cara evaluasi AKIP, LKE serta data dukungnya.

Lebih lanjut, Evaluasi AKIP sendiri dapat memberikan simpulan hasil penilaian atas beberapa variabel. Variabel yang dinilai diantaranya komponen, sub komponen dan kriteria. (Humas LapuanGo!)

WhatsApp Image 2023 07 18 at 13.05.06 1

WhatsApp Image 2023 07 18 at 13.05.06 2

WhatsApp Image 2023 07 18 at 13.05.06 3

map

logo besar kuning
 
LAPAS PEREMPUAN KELAS III GORONTALO
KANWIL KEMENKUMHAM GORONTALO

Jl. Sude Kau Kelurahan Hutuo Kecamatan Limboto Kabupaten Gorontalo (96213)
0435-8522525

Email Satuan Kerja
lp.perempuan.gorontalo@gmail.com 

Email Aduan
lp.perempuan.gorontalo@gmail.com 

Hari ini212
Kemarin422
Minggu ini212
Bulan ini6322
Total 53828

20-05-2024