Lapas Perempuan Gorontalo Ikuti Upacara Peringatan Hari Bela Negara Ke-74 Melalui Daring

WhatsApp Image 2022 12 19 at 11.59.35 5

Gorontalo - Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas III Gorontalo ikuti upacara peringatan Hari Bela Negara ke-74 Tahun 2022 dirangkaikan dengan kesiapan Pengamanan NATARU 2022/2023, Senin (19/12).

WhatsApp Image 2022 12 19 at 11.59.35 3

Terpusat dari Lapangan Upacara Kementerian Hukum dan HAM, kegiatan ini diikuti secara virtual oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas III Gorontalo Meita Eriza, para Pejabat Struktural, Pegawai Staf serta Regu Pengamanan.

Mengangkat tema "Bangkit Bela Negaraku Jaya Indonesiaku", upacara yang diikuti oleh seluruh jajaran Kementerian Hukum dan HAM baik secara langsung maupun virtual ini dipimpin oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum dan HAM Komjen Pol. Andap Budhi Revianto.

WhatsApp Image 2022 12 19 at 11.59.35 2

Andap Budhi Revianto, saat membacakan amanat Presiden Republik Indonesia menyampaikan melalui peringatan ini kita teguhkan niat bahwa upaya membela negara adalah upaya bersama yang dilakukan oleh seluruh komponen bangsa.

"Seluruh warga negara harus memiliki semangat, kesadaran dan kemampuan dalam membela negara" tuturnya.

WhatsApp Image 2022 12 19 at 11.59.35

Lebih lanjut, beliau mengajak seluruh komponen bangsa untuk bersama-sama menunaikan tugas dan kewajiban sesuai dengan peran dan profesi kita masing-masing untuk ikut serta dalam bela negara.

"Jadikanlah hari ini sebagai momentum untuk semakin meningkatkan kesadaran, semangat serta kewajiban dalam membela negara, membangun bangsa dan mempertahankan kedaulatan NKRI yang kita cintai" tambah Andap.

WhatsApp Image 2022 12 19 at 11.59.35 4

Dalam kesempatan ini, Andap juga menjelasakan hal yang harus dilakukan dalam rangka kesiapan Nataru 2022/2023 yang salah satu diantaranya menuntaskan dan menyelesaikan tugas yang menjadi tanggungjawab pribadi secara profesional dan akuntabel.

Tidak hanya itu saja, beliau juga menjelaskan point dalam hal PAM Libur Nataru yang harus dilakukan oleh seluruh jajaran salah satunya adalah mengantisipasi berbagai kejadian kontijensi/darurat/unpredictable seperti kebakaran, konsleting listrik, Deteni, WBP kabur, dsb. (Humas LPPGo!)

Kemenkumham Gorontalo, Heni Susila Wardoyo

map

logo besar kuning
 
LAPAS PEREMPUAN KELAS III GORONTALO
KANWIL KEMENKUMHAM GORONTALO

Jl. Sude Kau Kelurahan Hutuo Kecamatan Limboto Kabupaten Gorontalo (96213)
0435-8522525

Email Satuan Kerja
lp.perempuan.gorontalo@gmail.com 

Email Aduan
lp.perempuan.gorontalo@gmail.com 

Hari ini180
Kemarin422
Minggu ini180
Bulan ini6290
Total 53796

20-05-2024