Lapas Perempuan Gorontalo Ikuti Pembukaan Temu Bisnis Tahap VI Secara Online

WhatsApp Image 2023 08 03 at 14.59.13 2Gorontalo - Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas III Gorontalo mengikuti Kegiatan Temu Bisnis Tahap VI Indonesia Catalogue Expo And Forum (ICEF), Kamis (27/7).

Terpusat dari Graha Ballroom JIEXPO, Giat ini diikuti secara Virtual oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas III Gorontalo Meita Eriza.

Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan Kemenkumham terhadap penggunaan PDN di lingkungan kementerian/lembaga negara, dan juga sebagai implementasi dari Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 2 Tahun 2022, yang mendorong Kementerian, Lembaga, Pemerintah Daerah, dan Badan Usaha Milik Negara dan Daerah (BUMN dan BUMD) untuk mengutamakan penggunaan produk dalam negeri dalam proses Pengadaan Barang dan Jasanya.

Dalam kesempatan ini Sekjen Kemenkumham berharap, dengan diselenggarakannya Temu Bisnis Tahap VI kali ini, dapat meningkatkan penggunaan Produk Dalam Negeri (PDN) dalam belanja pemerintah, pemerintah daerah, BUMN, dan BUMN.

“Dengan meningkatnya penggunaan PDN di lingkungan Kementerian/Lembaga Negara, ekonomi Indonesia diharapkan dapat semakin meningkat lagi,” kata Andap.

Lebih lanjut, Kemenkumham juga memberikan kemudahan bagi UMKM dalam pendirian perseroan perorangan, sehingga dapat mengikuti proses pengadaan barang dan jasa Kementerian/Lembaga Negara, Pemerintah Daerah, BUMN dan BUMD. Pelaku UMKM juga dapat melakukan pencatatan dan pendaftaran kekayaan intelektual di Kementerian Hukum dan HAM dengan lebih mudah dan terjangkau. (Humas LapuanGo!)

WhatsApp Image 2023 08 03 at 14.59.11 1WhatsApp Image 2023 08 03 at 14.59.10

map

logo besar kuning
 
LAPAS PEREMPUAN KELAS III GORONTALO
KANWIL KEMENKUMHAM GORONTALO

Jl. Sude Kau Kelurahan Hutuo Kecamatan Limboto Kabupaten Gorontalo (96213)
0435-8522525

Email Satuan Kerja
lp.perempuan.gorontalo@gmail.com 

Email Aduan
lp.perempuan.gorontalo@gmail.com 

Hari ini180
Kemarin422
Minggu ini180
Bulan ini6290
Total 53796

20-05-2024