Warga Binaan Lapas Perempuan Gorontalo Ikuti Litmas Integrasi dan Asimilasi Rumah

WhatsApp Image 2023 02 16 at 13.50.59

Gorontalo - Sebanyak enam orang Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Perempuan Kelas III Gorontalo mengikuti Penelitian Kemasyarakatan (Litmas) dari Pembimbing Kemasyarakatan (PK) Balai Pemasyarakatan Gorontalo, Kamis (16/2).

Litmas sendiri merupakan kegiatan penelitian untuk mengetahui latar belakang kehidupan WBP yang dilaksanakan oleh Bapas untuk mengumpulkan data dan informasi WBP tersebut.

WhatsApp Image 2023 02 16 at 13.51.01

Pembimbing Kemasyarakatan dari Bapas kemudian melakukan wawancara dan observasi untuk mengetahui latar belakang kehidupan WBP serta kegiatan WBP selama masa pelaksanaan pembinaan di Lapas Perempuan Gorontalo.

WhatsApp Image 2023 02 16 at 13.51.00 1

Kalapas Perempuan Kelas III Gorontalo, Meita Eriza, menyampaikan bahwa litmas kali ini dilakukan terhadap WBP yang akan diusulkan untuk mendapatkan Program Asimilasi Rumah dan Integrasi.

"Litmas merupakan suatu syarat pemberkasan bagi warga binaan dalam hal ini Narapidana untuk diusulkan mendapatkan Program Asimilasi Rumah atau Integrasi," tuturnya.

WhatsApp Image 2023 02 16 at 13.50.56

Lebih lanjut, Meita menyampaikan mereka yang diusulkan untuk mendapatkan Program Asimilasi Rumah dan Integrasi Pembebasan Bersyarat (PB) dan Cuti Bersyarat (CB) telah memenuhi syarat substantif dan administratif.

"Adapun syarat penting yang dipenuhi tidak lain adalah Berkelakuan baik, mengikuti kegiatan pembinaan dan adanya penurunan tingkat resiko," tambah Meita. (Humas LPPGo!)

Kemenkumham Gorontalo
Heni Susila Wardoyo

map

logo besar kuning
 
LAPAS PEREMPUAN KELAS III GORONTALO
KANWIL KEMENKUMHAM GORONTALO

Jl. Sude Kau Kelurahan Hutuo Kecamatan Limboto Kabupaten Gorontalo (96213)
0435-8522525

Email Satuan Kerja
lp.perempuan.gorontalo@gmail.com 

Email Aduan
lp.perempuan.gorontalo@gmail.com 

Hari ini145
Kemarin422
Minggu ini145
Bulan ini6255
Total 53761

20-05-2024