Layanan Kunjungan Idul Fitri Disambut Antusiasme Keluarga WBP Lapas Perempuan Gorontalo

WhatsApp Image 2024 04 11 at 11.56.25 78f255e0

Gorontalo - Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas III Gorontalo membuka layanan kunjungan khusus Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024 M. Layanan ini merupakan layanan kunjungan tatap muka gabungan yang dilangsungkan selama empat hari, dari tanggal 10 hingga 13 April.

Sebelum layanan kunjungan berlangsung, Lapas Perempuan Gorontalo sudah melakukan persiapan yang matang guna mengantisipasi lonjakan keluarga yang ingin bertemu dengan warga binaan yang berada di dalam Lapas. Hal ini menunjukkan bukti keseriusan dalam membuka layanan kunjungan tatap muka di Hari Raya Idul Fitri.

WhatsApp Image 2024 04 11 at 11.56.25 568d0111

Antusias pengunjung sangat terlihat di hari pertama ditandai dengan penuhnya ruang layanan kunjungan. Tampak suasana haru dan bahagia menyelimuti momen tersebut dimana saat keluarga bertemu dengan warga binaan yang berada di dalam Lapas dan dapat bercengkrama secara langsung serta berbagi cerita dan tawa di hari yang penuh kemenangan.

Adapun layanan ini dibagi menjadi dua sesi yaitu sesi pagi dan siang, dimana sesi pagi dibuka pukul 08.30 WITA sampai 11.30 WITA, sedangkan sesi siang dibuka pada pukul 13.00 sampai 15.00 WITA.

WhatsApp Image 2024 04 11 at 11.56.25 abf09138

Petugas Lapas Perempuan Gorontalo pun disiagakan saat momen liburan Idul Fitri ini demi layanan terbaik untuk masyarakat. Selain itu, Lapas Perempuan Gorontalo juga bersinergi dengan Aparat Penegak Hukum (APH) untuk menjaga keamanan dan ketertiban di momen tersebut. (Humas LapuanGo!)

map

logo besar kuning
 
LAPAS PEREMPUAN KELAS III GORONTALO
KANWIL KEMENKUMHAM GORONTALO

Jl. Sude Kau Kelurahan Hutuo Kecamatan Limboto Kabupaten Gorontalo (96213)
0435-8522525

Email Satuan Kerja
lp.perempuan.gorontalo@gmail.com 

Email Aduan
lp.perempuan.gorontalo@gmail.com 

Hari ini244
Kemarin422
Minggu ini244
Bulan ini6354
Total 53860

20-05-2024