Berevolusi Menjadi Lebih Baik, Lapas Perempuan Gorontalo Ikuti Deklarasi Janji Kinerja UPT Pemasyarakatan se-Kota dan Kabupaten Gorontalo Tahun 2023

WhatsApp Image 2023 01 27 at 17.10.17 5

Gorontalo - Sebagai langkah awal untuk berevolusi menjadi lebih baik dalam meningkatkan kualitas kinerja semakin PASTI, Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas III Gorontalo ikuti Deklarasi Janji Kinerja dan Penandatanganan Komitmen Bersama Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan se-Kota dan Kabupaten Gorontalo Tahun 2023, Jumat (27/1).

WhatsApp Image 2023 01 27 at 17.12.47

Dilaksanakan terpusat di Aula Balai Pemasyarakatan Kelas II Gorontalo, kegiatan ini diikuti oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas III Gorontalo Meita Eriza dan seluruh Pejabat Struktural Eselon V.

WhatsApp Image 2023 01 27 at 17.10.17

Turut hadir Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Gorontalo Heni Susila Wardoyo, para Kepala Divisi, Pejabat Adminstrator dan Pengawas, para Kepala Unit Pelaksana Teknis serta Pejabat Struktural UPT Pemasyarakatan.

WhatsApp Image 2023 01 27 at 17.10.17 3

Dalam kesempatan ini, Heni Susila Wardoyo selaku Kakanwil menyampaikan komitmen ini bukan hanya sekedar ditandatangani, melainkan harus segera diimplementasikan dalam perjalanan kita berkinerja sepanjang tahun 2023 ini.

"Saya harap semua pimpinan baik Kepala UPT maupun pejabat struktural agar menjadi role model/contoh yang baik bagi seluruh stafnya," tuturnya.

WhatsApp Image 2023 01 27 at 17.10.17 1

Lebih lanjut, beliau menyampaikan komitmen bersama dalam meraih WBK/WBBM ini penting bagi Kementerian kita, karena adanya WBK/WBBM adalah salah satu bukti bahwa jajaran Pemasyarakatan berkomitmen untuk berkinerja lebih baik, lebih efektif, dan lebih efisien untuk mewujudkan Reformasi Biroraksi.

Diakhir sambutannya, Heni berpesan kepada seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan wilayah Gorontalo untuk melakukan pembinaan dan pengawasan dengan melihat secara langsung kondisi jajarannya.

"Hal ini guna memastikan jajarannya melaksanakan tugas sesuai dengan ketentuan serta pastikan seluruh pegawai telah bekerja sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan, sesuai sasaran dan target kinerja dapat tercapai dengan baik dan berkualitas," pesannya. (Humas LPPGo!)
WhatsApp Image 2023 01 27 at 17.10.17 2

WhatsApp Image 2023 01 27 at 17.10.17 4

Kemenkumham Gorontalo, Heni Susila Wardoyo

map

logo besar kuning
 
LAPAS PEREMPUAN KELAS III GORONTALO
KANWIL KEMENKUMHAM GORONTALO

Jl. Sude Kau Kelurahan Hutuo Kecamatan Limboto Kabupaten Gorontalo (96213)
0435-8522525

Email Satuan Kerja
lp.perempuan.gorontalo@gmail.com 

Email Aduan
lp.perempuan.gorontalo@gmail.com 

Hari ini180
Kemarin422
Minggu ini180
Bulan ini6290
Total 53796

20-05-2024